Visi Unimed adalah menjadi universitas yang unggul di bidang pendidikan,. Industri dan parawisata. Untuk mewujudkan keunggulannya, sejak tahun 2000 Unimed telah membuka Program Pascasarjana dan sampai tahun 2006 telah mendapat izin penyelenggaraan 5 program studi. Selanjutnya, guna memenuhi standar kulifikasi dosen S-1 PGSD khususnya dan peningkatan kualifikasi guru SD di Sumatera Utara hingga jenjang S-2 sebagai respons Unimed terhadap lahirnya UU No. 20 tahun 2003, UU No. 14 tahun 2005,PP No. 19 tahun 2005 dan HELTS 2003 – 2007 serta memenuhi kebutuhan stakeholders, maka pada tahun 2007 PPs Unimed memperoleh izin penyelenggaraan program studi pendidikan dasar melalui SK DIKTI Nomor: 1123/D4.1/2007 tentang pembukaan Prodi Pendidikan Dasar Konsentrasi Matematika, selanjutnya melalui SK Rektor Unimed Nomor: 172/H.33/KEP/KP/2008 di kembangkan menjadi konsentrasi Matematika, IPA, IPS serta Bahasa Indonesia. Untuk mewujudkan visi tersebut PPs Unimed tengah berbenah diri melalui penataan manajemen dan terus berupaya meningkatkan relevansi dan efisiensi pelaksanaan pendidikan di masing-masing program studi dengan menerapkan kurikulum yang digali dari kebutuhan stakeholders. Bidang riset terus dipacu untuk menghasilkan produk-produk yang bernilai HAKI sebagai rintisan Unimed dalam teaching dan research university.
Visi Prodi Pendidikan Dasar PPs Unimed adalah lembaga studi pengembangan dan pengkajian pembelajaran di Pendidikan Dasar (TK, SD, SMP) yang berlandaskan penerapan IPTEK guna peningkatan pemahaman SDM pada umumnya terhadap pendidikan dasar secara utuh dan berkesinambungan. Sedangkan misi Prodi Pendidikan Dasar PPs Unimed adalah menyelenggarakan kegiatan pendidikan dan pembelajaran untuk menumbuhkan wawasan, pengetahuan dan keahlian berwacana pendidikan dasar secara teoretis dan praktis serta menumbuhkembangkan kegiatan penelitian yang bermanfaat secara praktis dan ekonomis guna meningkatkan hasil karya konseptual dan pembelajaran bernuansa pendidikan dasar.